Kegiatan ini juga melibatkan Pejabat struktural dan seluruh petugas Rutan yang secara langsung mendistribusikan bantuan kepada penerima. Mereka berharap kegiatan ini tidak hanya membantu secara materi, tetapi juga membangun hubungan emosional dan sosial yang lebih baik antara keluarga warga binaan dan pihak rutan.
Menurut Boni H. Manullang, S.Tr.Pas yang mewakili pejabat struktural, bakti sosial ini merupakan awal dari program berkelanjutan yang dirancang untuk mendukung keluarga warga binaan.
“Kami berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan serupa di masa mendatang. Ini merupakan bagian dari upaya kami dalam mendukung program pemasyarakatan yang lebih inklusif dan berorientasi pada kemanusiaan,” tambahnya.
Melalui kegiatan ini, Rutan Kabanjahe ingin mempertegas bahwa pemasyarakatan tidak hanya sebatas penegakan hukum, tetapi juga berperan dalam menciptakan keadilan sosial dan memberikan kesempatan bagi warga binaan serta keluarganya untuk hidup lebih baik. Rutan Kabanjahe, Berbagi dan Peduli: Menuju Pemasyarakatan Humanis dan Berkeadilan.