“SKHB IPB University merupakan salah satu fakultas yang penyerapan dana BPIF terbaik di IPB University. Mari kita manfaatkan sarana dan peralatan yang telah kita adakan tahun 2023 tersebut untuk meningkatkan performa dosen, tenaga kependidikan dan fakultas secara bersama,” ungkap Wakil Dekan Bidang Sumberdaya, Kerjasama dan Pengembangan SKHB IPB University, Dr Andriyanto.
Lanjut Dr Andriyanto, dengan adanya fasilitas dan peralatan tersebut diharapkan proses akademik dan penelitian di SKHB IPB University dapat meningkat. “Semoga dengan sosialisasi persiapan awal semester dan apresiasi ini dapat meningkatkan kinerja dosen dan tenaga kependidikan SKHB IPB University di semester yang akan datang,” ujarnya.
Pada momen ini juga diberikan apresiasi kepada dosen dan tenaga kependidikan SKHB IPB University berikut:
1. Mata kuliah terbaik berdasar EPBM: Histologi Veteriner I
2. Dosen terbaik berdasar EPBM: Dr Wahono Esthi Prasetyaningtyas
3. Dosen dengan jumlah publikasi ilmiah nasional: Dr Koekoeh Santoso