Scroll untuk baca artikel
HeadlineInternasional

Israel Bombardir Gaza, Banyak Korban Wanita-Anak

61
×

Israel Bombardir Gaza, Banyak Korban Wanita-Anak

Sebarkan artikel ini

LIPUTAN BERITA7, Mengutip dari Aljazeera, sejumlah wilayah yang dibombardir serangan udara di Gaza adalah Rafah, Khan Younis, Nuseirat, dan Shujayea. Sebelumnya, pada Jumat (11/3) kemarin, militer Israel telah mengeluarkan peringatan kepada warga sipil untuk mengungsi dari wilayah Khan Younis dan Shujayea.

Militer Israel kembali melanjutkan aksi serangan udara ke wilayah Gaza, Palestina, pada akhir pekan ini, Sabtu (12/4).

Example 300x600

Di Shujayea, pada Sabtu ini, dilaporkan sebuah rumah dibom Israel sehingga membuat dua warga Palestina di dalamnya tewas.

Kemudian di Khan Younis, sebuah rumah dibom sehingga banyak jatuh korban. Nahasnya, ambulans kesulitan menuju lokasi untuk mengevakuasi korban karena akses yang teradang puing-puing.

Dalam serangan ke kamp pengungsi, satu warga Palestina dilaporkan tewas.

Kemudian sebuah quadcopter milik Israel melepaskan serangan ke seorang warga di Nuseirat.

Baca Juga :  Sekretaris SMSI Jabar Akhmad Syukri Hadiri Baksos Wali Kota Bekasi Tri Adhianto di Lagoon Avenue Mall Bekasi

Sementara itu di Shujayea yang berada di Gaza City, warga yang belum sempat evakuasi pada Sabtu ini disebut susah untuk bermobilisasi. Armada tempur darat Israel dilaporkan sudah bergerak ke titik-titik strategis untuk menarget sasaran di wilayah tersebut.

Warga Palestina di wilayah yang terkepung itu mengaku siapa pun yang bermobilisasi akan menjadi sasaran tembak tentara Israel.

Di wilayah timur distrik Shujayea dilaporkan serangan artileri Israel telah menewaskan setidaknya dua orang di sana.

Bukan hanya di Gaza, manuver militer Israel pun dikerahkan di Tepi Barat. Mengutip dari kantor berita Palestina, Wafa, memberitakan seorang remaja Palestina ditembak pasukan Israel selama serangan militer di kota Beit Fajjar, sebelah selatan Bethlehem di Tepi Barat yang diduduki pada malam tadi.

“Anak laki-laki itu, usia 17 tahun, tertembak di kaki dan sedang menerima perawatan di rumah sakit,” demikian diberitakannya.

Wafa melaporkan tentara Israel menyerbu kota itu dan menembakkan peluru tajam serta granat suara ke arah penduduk.

banner 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *